Kandangan (MAN 1 HSS) — Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW , tingkatkan kualitas
sholat,” ujar Kepala MAN 1 Hulu Sungai Selatan (HSS) Akhmad Yani, S.Pd.I pada acara peringatan Isra
Mi’raj Nabi Muhammad SAW sekaligus peringatan puncak Milad ke 56 tahun MAN 1 HSS,
Senin (12/02/24) di aula MAN 1 HSS.
Akhmad Yani mengingatkan kepada peserta didik bahwa momentum Isra’ Mikraj supaya
dapat meningkatan ibadah sholat. “Anak-anakku dengan memperingati Isra’ Mikraj, kami berharap para siswa/i untuk
senantiasa memantapkan kualitas pelaksanaan shalat, menjaga dan
meningkatkan belajar dan prestasinya demi menatap masa depan yang lebih
cerah.” Ucapnya.
Selanjutnya Akhmad Yani juga berharap peringatan Isra
Mi’raj Nabi Muhammad SAW dapat memberikan pembelajaran bagi para siswa/i betapa pentingnya melaksanakan ibadah shalat
dalam kehidupan sehari-hari. Ia juga menyampaikan terkait peringatan Milad ke 56 MAN 1 HSS , penghargaan yang setingginya kepada para
panitia pelaksanakan, sehingga bisa terlaksana puncak milad ke 56 MAN HSS. “ Dengan usia MAN 1
HSS yang ke 56 tahun, kita bertekad
untuk menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya, karena kita mempunyai
tanggung jawab besar, untuk itu perlu bersama-sama untuk meningkatkan layanan
dan mengoptimalkan dalam mengawal prestasi didunia dan akhirat kita.”harapnya.
Selanjutnya Ketua MUI Kab. HSS KH. Jamhari Muhdin selaku penceramah menyampaikan
tentang cerita tentang perjalanan Isra Miraj, juga motivasi tentang peningkatan
ibadah sholat dan mencintai Al Qur’an agar menjadi peserta didik yang
mulia dan terbaik dipandang Manusia dan Allah SWT. “Peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi
Muhammad SAW adalah tonggak sejarah perintah salat. Peringatan peristiwa besar
itu tidak hanya sebatas seremonial saja, namun harus dipahami sebagai refleksi
pentingnya meningkatkan kualitas salat lima waktu di kehidupan kita
sehari-hari.” Terangnya.
Pada acara tersebut selain dihadiri pengawas, juga di hadiri purna tugas Kamad MAN 1 HSS, Tata Usaha, Dewan guru dan
seluruh tenaga pendidik dan kependikan serta seluruh siswa MAN 1 HSS.
(Rep:Bahrul/Ft:Dayah).
0 comments:
Posting Komentar