Kamis, 25 Juli 2024

Hari Berkabung Nasional, MAN 1 HSS Kibarkan Bendera Setengah Tiang

 

Hulu Sungai Selatan (MAN 1 HSS)- Bendera setengah tiang berkibar di halaman Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Hulu Sungai Selatan (HSS), Jum’at (26/07/2024). Pengibaran bendera setengah tiang itu dalam rangka Hari Berkabung Nasional  dan memberikan penghormatan yang setinggi tingginya kepada Hamzah Haz (Wakil Presiden Republik Indonesia Ke-9) yang wafat pada tanggal 24 Juli 2024 di Jakarta.

Himbauan ini tertuang dalam surat dari Sekretaris Negara RI Nomor: B-45/M/S/TU.00.00/07/2024, tentang pengibaran bendera setengah tiang dan hari berkabung nasional yang bersifat segera. Hal itu dilakukan sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada yang telah meninggal dunia atas jasa-jasanya bagi negara dan bangsa. Pengibaran bendera negara setengah tiang secara nasional dilaksanakan selama beberapa hari terhitung mulai tanggal 25 Juli sampai 27 juli 2024.

Hari berkabung nasional merupakan hari yang ditandai dengan kegiatan berduka. Peringatan dilaksanakan oleh suatu negara untuk menandai kematian atau pemakaman seorang figur terhormat atau memperingati tragedi besar lainnya yang signifikansinya berpengaruh terhadap negara.

Kepala Madrasah (Kamad) Akhmad Yani, S.Pd.I menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud dari rasa duka cita dan penghormatan atas kepergian almarhum Hamzah Haz. “Kami mengibarkan bendera setengah tiang sebagai tanda penghormatan dan kepedulian terhadap jasa beliau dan tokoh lain yang telah berjuang untuk negara ini,” ujar Yani.

Mengibarkan bendera setengah tiang bukan hanya sekedar simbol, tetapi juga merupakan ungkapan dari kesedihan yang mendalam atas kepergian almarhum Wakil Presiden yan telah berjasa bagi negara.

 

Penulis: Dayah

Foto: Dayah


0 comments:

Posting Komentar